Jalan Menuju Sukses USM STAN

Tips Persiapan Mengikuti USM Tertulis STAN 2014

Tips Persiapan Mengikuti USM Tertulis STAN 2014




Ujian tertulis STAN merupakan tes yang paling menentukan kelulusan peserta USM STAN. Tes tertulis STAN ini terdiri dari Tes Kemampuan Umum dan Tes Bahasa Inggris. Jika sudah lulus ujian tertulis STAN, maka peluang untuk diterima menjadi mahasiswa STAN sangat besar. 

Berikut ini hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum dan menjelang tes tersebut :

  • Kenali semua tipe soal ujian tertulis STAN. Pelajari soal-soal USM STAN tahun sebelumnya. Persiapan ini perlu dilakukan jauh-jauh hari. Semakin matang persiapan, semakin paham terhadap tipe soal. Semakin siap, semakin mudah menjawab soal.
  • Latih kemampuan mengerjakan soal USM STAN dengan mengikuti Try Out STAN baik online maupun online. Kalau tidak memungkinkan mengikuti try out, kerjakan buku soal latihan STAN dengan serius sesuai norma waktu dan membuka kunci/pembahasan setelah selesai mengerjakan.
  • Jika memungkinkan ikuti bimbel USM STAN
  • Jaga kesehatan dihari menjelang ujian. Makan teratur, tidur teratur dan jangan lupa olah raga ringan untuk menjaga kebugaran.
  • Tenangkan pikiran dan rileks dihari menjelang ujian. Apabila memiliki permasalahan pribadi selesaikan secepatnya agar tidak merusak konsentrasi saat ujian. Hindari pola belajar SKS (sistem Kebut Semalam) agar otak tidak terlalu terbebani dan resiko mengantuk di hari pelaksanaan ujian.
  • Periksa perlengkapan yang harus dibawa sehari sebelum ujian dilaksanakan. Antara lain Bukti Peserta Ujian (BPU) Asli, Pulpen untuk tandatangan daftar hadir, pensil 2B sebanyak 2 buah yang sudah diraut, penghapus pensil, peraut pensil, papan pengalas, tissue untuk melap keringat, minuman dan perlengkapan lain yang kira-kira diperlukan
  • Datang 1 jam sebelum ujian dimulai. Cari lokasi tempat duduk sesuai nomor di BPU, pelajari aturan ujian, segera beradaptasi dengan kondisi tempat ujian dan jika masih ada waktu bisa digunakan untuk mereview soal-soal yang telah dipelajari 
  • Sebelum ujian pastikan Handphone Anda sudah non Aktif 
  • Jangan lupa selalu berdoa sebelum dan saat pelaksanaan ujian
Semoga sedikit tips tadi bisa bermanfaat. Selamat ujian teman-teman..
Semoga sukses..


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 22.56 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar